LAMPUNG SELATAN- Usai membuka open turnamen sepakbola Sukamandi Cup 2018 di Lapangan Radin Intan, senin 8 Oktober 2018. Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan bertolak ke Dusun Sukajaya Desa Mekar Mulya Kecamatan Palas, Untuk meninjau rumah salah satu warga yang terkena musibah kebakaran pada 8 juli 2018 yang lalu.
Selain melihat kondisi keluarga yang terkena musibah, Nanang juga ingin memastikan bantuan yang pernah diberikan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan melalui Dinas Sosial sampai pada ahli musibah.
Kedatangan Nanang dan rombongan disambut gembira oleh Ahmad Munawar, pemilik rumah yang kebakaran pada 8 Juli yang lalu. Ahamd Munawar Terlihat Haru saat Nanang Ermanto
memberikan bantuan tambahan berupa bahan makanan pokok, pakaian dan sejumlah perlengkapan rumah.
“Kedatangan kami kesini untuk mengetahui keadaan bapak serta keluarga sekaligus ingin mengecek apakah bantuan yang pernah kami berikan sudah sampai apa belum, “ucap Nanang.
“Ini ada bantuan tambahan lagi dari BNPB, semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan meringankan beban Bapak sekeluarga, “ucap Nanang lagi.
Bantuan tersebut di terima Langsung oleh Munawar, di saksikan sejumlah aparat Desa setempat.
“Alhamdulillah, terima kasih atas perhatian dan bantuan yang bapak berikan kepada kami. Perhatian bapak merupakan sesuatu yang sangat berarti buat kami, “ujar Ahmad Munawar.