TANGGAMUS-Pasangan calon (paslon) Bupati-Wakil Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani-Hi. AM. Syafi’i (De-Sa) memenangkan pemilihan kepala daerah-wakil kepala daerah (Pilkada) di kabupaten setempat, kemarin. Ini berdasarkan perhitungan tim koalisi Gotong Royong dan Quick Count (hasil hitung cepat) Rakata Institute di Hotel Emersia, Rabu (26/6/18).
Berdasarka perhitungan tim koalisi Gotong Royong, pasagan De-Sa unggul dengan perolehan suara mencapai 57,5 persen. Penghitungan ini berdasarkan data tabulasi yang masuk ke tim koalisi Gotong Royong, sekitar pukul 18.00 Wib.
Sekretaris Tim Pemenangan Koalisi Gotong Royong, Febrio Marta Mustafa didampingi oleh seluruh Ketua Partai pendukung paslon De-Sa menyampaikan. Data tabulasi yang dari kecamatan lalu kemudian disampaikan kepada tim koalisi Gotong Royong sudah mencapai 90 persen. Dengan data tersebut lanjutnya tim telah mendapatkan hasil bahwa Hj. Dewi Handajani-Hi. AM. Syafii mendapat suara sebanyak 57,9 persen.
“Artinya disini pasangan yang kita usung yaitu Ibu Dewi Handajani-Hi. AM. Syafii unggul atas paslon nomor urut dua Hi. Samsul Hadi-Nuzul Irsan yang memperoleh suara sebanyak 42,95 persen,” kata Febrio didampingi Ketua Tim Pemenangan Burhanudin Nur, Ketua PAN Tedi Kurniawan, Ketua Partai Nasdem Amrullah Ahmad El-Hakim, Ketua PKPI Robinson dan Anggota DPD Partai PDI-Perjuangan Lampung Yanuar Irawan di sekretariat
Sementara itu, Ketua Tim Koalisi Gotong Royong Burhanuddin Nur menambahkan, Pasangan De-Sa serta koalisi Gotong Royong menyampaikan terima kasih yang sebesar besarnya untuk masyarakat Tanggamus. Kemenangan ini lanjutnya adalah hasil dari kerja keras semua pihak untuk menciptakan Tanggamus yang lebih baik dan lebih ASIK.
“Kita bersukur atas capaian ini semua, namun ini bukan suatu kebanggan, karena banyak pekerjaan kedepan, kemenangan ini bukan kemenangan pribadi kita saja. Kita berharap kedepan kita semua bekerjasama dengan baik, khususnya dengan teman teman media massa,” katanya.
Sementara itu, berdasarkan hasil hitung cepat Rakata Institute, Dewi Handajani-AM Syafi’i memeroleh 54 persen sedangkan pesaingnya, Samsul Hadi-Nuzul Irsan mendapatkant 45,45 pesen suara.
Posisi hasil hitung cepat dari 175 tempat pemungutan suara (TPS) dari 1.581TPS yang tersebar pada 20 kecamatan sudah 95,71 persen pada pukul 18.08 WIB.
Direktur Rakata Institute Eko Kuswanto memastikan Dewi Handajani-AM Syafi’i terpilih jadi kepala daerah karena data sudah masuk lebih dari 80 persen. “Kami sudah dapat pastikan Tanggamus memiliki bupati baru, pasangan Dewi Handajani-AM Syafi’i,” kata Eko Kuswanto.
Meski data sumple quick count belum masuk 100 persen, menurut Eko Kuswanto, posisi suara sudah lebih dari 100 persen yang masuk ke data base Rakata Institute.(win/een)