BERBAGI

BANDARLAMPUNG — Dalam rangka melindungi dan mengamankan wilayah perairan Indonesia dari tindakan penyelundupan, kejahatan transnasional dan tindakan pidana lain yang dapat merugikan negara dan masyarakat, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC), Kepolisian Republik Indonesia, Kementerian Perhubungan melakukan perjanjian kerja sama dengan melakukan kegiatan sinergi operasi patroli laut.

Kantor Wilayah DJBC Sumatera Bagian Barat bersama Direktorat Polisi Air dan Udara Kepolisian Daerah Lampung dan KSOP Kelas I Panjang menindaklanjuti kesepakatan tersebut dengan melakukan patroli laut dengan fokus operasi di perairan Provinsi Lampung dan sekitarnya yang memiliki tingkat kerawanan tinggi

“Kegiatan ini fokus kepada sasaran patroli berupa Narkotika Psikotropika dan Prekursor (NPP), Baby Lobster, Minuman Keras, Rokok, Ballpress, Pasir Timah, Bawang, Tekstil, Handphone dan barang lainnya,” kata Kepala Kantor Wilayah DJBC, Yusmariza, Kamis (10/6)

Kegiatan ini diawali dengan Upacara Sinergi Operasi Laut Bea Cukai Bersama Polairud dan Kantor Kesyahbandaraan dan Otoritas Pelabuhan yang dilaksanakan pada Selasa, 08 Juni 2021 di Dermaga B Pelabuhan Panjang.

BACA JUGA  Ini Harapan Para Pemegang Saham Untuk Kinerja Bank Lampung Tahun 2025 

Untuk melancarkan kegiatan, dalam pelaksanaannya sinergi operasi tersebut diturunkan armada Kapal BC 8004 dari PSO Tanjung Priok, Kapal BC 15013 dari KPPBC TMP B Bandar Lampung, Kapal Perkutut 3005, Kapal Gagak dan Kapal C2 XXV-2007 dari Ditpolairud POLDA Lampung. Kompleksitas penegakan hukum terhadap pelanggaran di Laut membutuhkan sinergi antara DJBC – Baharkam Polri – Kementerian Perhubungan.

“Sinergi yang terjalin merupakan bentuk komitmen untuk senantiasa bersinergi melaksanakan pengawasan, dengan cara melakukan pertukaran data dan informasi, serta kegiatan latihan dan operasi patroli bersama agar terwujudnya unity of effort. Dalam pelaksanaan kegiatan Operasi Sinergi Patroli, jika terdapat temuan pelanggaran baik pelanggaran di bidang kepabeanan dan cukai, pelanggaran keamanan dan keselamatan pelayaran serta tindak pidana umum maka Penanganan perkara terhadap pelanggaran tersebut dapat dilakukan dengan penyidikan bersama atau multi door,” jelasnya

BACA JUGA  Respon Keluhan Warga Putri Zulhas Bersama Bupati Lamsel Terpilih Akan Perbaiki Penerangan Jalan

Untuk diketahui, adapun wilayah sinergi operasi DJBC – Baharkam – Kementerian Perhubungan yang saat ini dilakukan antara lain di Perairan Riau, Selat Singapura, Perairan Kepulauan Riau, Perairan Jambi – Bangka Belitung dan Perairan Lampung.

“Pelaksanaan kegiatan ini diharapkan dapat menekan tingkat penyelundupan barang ilegal di perairan Sumatera khususnya di wilayah laut Provinsi Lampung,” harapnya

Selain itu koordinasi dan kerja sama lebih kuat diharapkan dapat membuahkan hasil berupa terjaganya keamanan dan ketertiban umum serta terciptanya keamanan dan keselamatan pelayaran. Dalam menghadapi situasi Pandemi COVID-19, kegiatan ini menerapkan protokol kesehatan, menggunakan alat pelindung diri (APD) dalam setiap pelaksanaan tugas sehingga dapat tetap melaksanakan kegiatan secara optimal.

Upaya ini merupakan aksi nyata dan bukti keseriusan Kantor Wilayah DJBC Sumatera Bagian Barat bersama Direktorat Polisi Air dan Udara Kepolisian Daerah Lampung dan KSOP Kelas I Panjang dalam melindungi dan mengamankan wilayah perairan Indonesia khususnya wilayah perairan Lampung dan sekitarnya dengan upaya penjagaan perbatasan laut secara fiskal dan penegakan hukum serta keamanan dilaut yang memiliki tujuan melindungi kekayaan dan hak negara dari tindakan penyelundupan yang dapat merugikan negara,” ujarnya

BACA JUGA  Ini Harapan Para Pemegang Saham Untuk Kinerja Bank Lampung Tahun 2025 

Dengan mengedepankan konsep unity of effort, sinergi antar instansi dapat terjalin erat tanpa adanya tumpang tindih kewenangan dalam rangka penegakan hukum di laut dengan tetap mengedepankan pelaksanaan tugas dan fungsi masing-masing sesuai Undang-Undang yang berlaku.
Demikian siaran pers disampaikan untuk diketahui.

Upacara tersebut dihadiri oleh Direktur POLAIRUD POLDA Lampung, Kepala Bidang Penindakan dan Penyidikan Kanwil DJBC Sumatera Bagian Barat, Kepala Seksi Keselamatan Berlayar KSOP Panjang beserta jajaran dari masing-masing Instansi terkait. Sinergi patroli laut DJBC – Baharkam POLRI – Kementerian Perhubungan ini dilaksanakan pada tanggal 08 Juni s.d. 21 Juni 2021. (*)

BERBAGI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here