BERBAGI

LAMPUNG SELATAN– Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) kembali meraih penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk kedua kali berturut turut dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Lampung.

Pemberian WTP itu, didasarkan pada Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) yang telah dilakukan BPK atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2017, termasuk implementasi rencana aksi yang telah dilaksanakan selama tahun 2017.

BACA JUGA  Kapolda Lampung Kunjungi Pusat Instalasi K9 Deteksi Satwa

Dalam pemberian WTP oleh BPK perwakilan Lampung itu, tidak hanya kabupaten lamsel saja yang memperolehnya , tapi ada juga kabupaten/ kota lain di provinsi Lampung yang memperoleh penghargaan yamg sama.

Disela sela acara yang dilaksanakan di Auditorium BPK Perwakilan Provinsi Lampung, Senin (28/5), itu, Zainudin hasan mengungkapakan perasaan syukur atas penghargaan yang di raih kabupatem Lamsel.

BACA JUGA  Radar Lamsel Klarifikasi Tampilan Poto Dalam Pemberitaan Berjudul ODGJ

Zainudin mengatakan penghargaan yang diterima kabupaten Lamsel tersebut adalah hikmah dari puasa ramadhan,

“Alhamdulillah, hikmah Ramadhan bagi Kabupaten Lampung Selatan benar-benar terwujud. Ini dibuktikan dengan diraihnya kembali WTP tahun ini,” ujar Zainudin usai menerima penghargaan.

Sementara itu penghargaan untuk kabupaten, Lamsel sendiri di serahkan langsung oleh Kepala BPK Perwakilan Provinsi Lampung Sunarto, SE, yang diterima langsung Bupati Lamsel, Zainudin Hasan (Lim/Rrd1)

BERBAGI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here