BERBAGI

bumilampung.com – Beberapa waktu yang lalu menjadi momen bersejarah bagi perwakilan Pusat Pelatihan Pertanian Perdesaan Swadaya (P4S) dan Ikatan Alumni Magang Jepang (IKAMAJA) yang berada di Pulau Sumatera, khususnya Sumatera Bagian Selatan.

Perwakilan P4S dan IKAMAJA bertemu dalam satu forum yang difasilitasi oleh Pusat PelatihanPertanian (Puslatan) BPPSDMP Kementerian Pertanian.

Acara ini menjadi wujud sebuah keseriusan Puslatan dalam mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) Pertanian melalui P4S dan IKAMAJA.

BACA JUGA  Di Hari Jadi ke-59, Bank Lampung Rilis Visi, Misi, Tagline, dan Core Value Baru

“Acara ini sudah pernah diselenggarakan sebelumnya namun berlokasi di Pulau Jawa dan ini merupakan acara yang pertama kali diadakan bagi P4S dan IKAMAJA yang berada di Pulau Sumatera”, Kata Kepala Puslatan Bustanul Arifin Caya (01/08/2019).

Acara yang dilaksanakan selama 3 (tiga hari) menjadi inspirasi bagi P4S dan IKAMAJA. Beberapa narasumber, seperti Tani Hub, Balai Inkubator Teknologi (BIT) BPPT, dan I-Grow mampu memberikan gambaran kreatifitas berupa bukti nyata yang terbentuk dalam aplikasi pertanian berbasis teknologi informasi (agri-tek).

BACA JUGA  Bank Lampung Teken Addendum Shareholder Agreement dengan Bank Jatim  

Ketiganya mampu memberdayakan petani melalui penyediaan akses pasar dan akses keuangan. Pengetahuan yang disampaikan menjadi motivasi baik bagi P4S maupun IKAMAJA untuk dapat mengembangkan kapabilitas dan kompetensinya dalam bidang pertanian dan mendapatkan gambaran proses penjaminan dalam melakukan usaha pertaniannya, seperti kerjasama pembiayaan, asuransi dan perluasan akses penjualan (market share).

Selain itu, pertemuan juga diagendakan dalam bentuk forum diskusi antar P4S dan IKAMAJA. Hal ini diharapkan mampu mewujudkan peningkatan jejaring kerjasama kelembagaan pelatihan pertanian melalui pengembangan jejaring usaha alumni magang Jepang dan P4S dalam bentuk forum bisnis. (rls/asf)

BERBAGI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here