BERBAGI
Nanang Ermanto tabuh Drum, tanda di mulai Festival Musik 2018, yang di laksanakan di GOR Way Handak Kalianda(kmf/Bumilampung.com)

LAMSEL- Plt. Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto bersama para Pejabat Teras dan Forkopimda membuka secara resmi Festival Musik 2018 bertajuk Gerbang Krakatau Dalam Rangka HUT Kabupaten Lampung Selatan Ke 62.

Dengan mengendarai Motor Custom dari Rumah Dinas Bupati Nanang bersama klub motor custom “Salai Tabuan” Nanang menuju lokasi acara Festival Musik 2018 di GOR Wai Handak milik Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan.

Gerbang Krakatau Band yang di motori Sekertaris Daerah Kabupaten Lamsel Ferdi SM, menjadi band pembuka pada Festval Music di GOR Way Handak.

Erdiansyah selaku Ketua Pelaksana Festival Band mengucapkan terima kasih kepada Nanang selama diadakan Festival Band dari tahun 2016 hingga digelar kembali pada tahun ini Nanang selalu menghadiri kegiatan tersebut.

BACA JUGA  TP PKK Kampung Donomulyo Gelar Rapat Awal Tahun 2025

Kegiatan yang dilaksanakan dengan gotong royong panitia, para peserta dan juga sponsor. Peserta berjumlah 15 Band yang berasal dari Kabupaten Lampung Timur, Kota Bandar Lampung dan  Kabupaten Lampung Selatan sebagai tuan rumah.

Salah satu penampilan peserta dari Bandar Lampung yang ikut dalam Festival Music 2018 di GOR Way Handak.(muslim/Bumilampung.Com).

Erdiansyah juga mengatakan salah satu juri adalah Artis Ibukota, Inayat yang berasal dari Kinder. “Insyaallah pemenamg nanti akan dibawa ke Jakarta untuk lebih mengasah kemampuan dan tidak menutup kemungkinan akan ke dapur rekaman”, ujar Erdi.

BACA JUGA  Mahdi Yusuf Resmi Jabat Dirut Bank Lampung

Dalam arahannya Nanang mengatakan Festival ini merupakan motivasi para peserta untuk lebih meningkatkan kemampuan mereka. “Dengan musik akan ada keseimbangan hidup, mari kita bangun Kabupaten ini melalui musik”, kata Nanang.

“Jauhi Narkoba, manfaatkan fasilitas milik Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan dengan maksimal & kita bangun Lampung Selatan”, sambung Nanang.

Degan membawakan 2 lagu, “Gerbang Krakatau Band” tampil sebagai Band Pembuka Festival tersebut, band yang dimotori oleh Sekertaris Daerah Pemerintah Kabupaten Lampung Freddy, dengan susunan personil Inspektur Kabupaten Joko, Camat Kalianda Erdiansyah & Iwan dari salah satu media cetak terbesar di Lampung Selatan.

BACA JUGA  Diduga Lakukan Pungli, SMAN 1 Blambangan Umpu Tarik Biaya Perpisahan Rp 400 Ribu per Siswa

Inayat pun tidak ketinggalan tampil dengan membawakan 2 lagu di panggung Festival Musik tersebut.(ADV)

BERBAGI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here