BERBAGI

bumilampung.com – Komisi IV DPRD Provinsi Lampung, meminta kepada pihak pengembang untuk memaksimalkan JTTS bagi pengguna jalan, khususnya jelang mudik lebaran 2019, dengan mengaktifkan dan mengoperasikan seluruh pintu tol yang ada.

“Dari pantauan yang sudah kita lakukan, JTTS rute Bakauheni – Terbanggi sudah sesuai yang kita harapkan, dan sangat layak dipergunakan bagi pengguna jalan, khususnya jelang mudik musim ini,” kata Anggota Komisi IV DPRD Lampung, Mikdar Ilyas, di kantornya, Selasa (7/5/2019).

BACA JUGA  Lampung Alami Deflasi 0,66% pada Februari 2025, Inflasi Tetap Terkendali

Namun, kata Politisi Gerindra Lampung itu. Ada kendala yang terjadi, yaitu di pintu tol ruas terbaggi besar. Sebab, berdasarkan pantauan dilapangan, dititik tersebut merupakam salah satu tempat rawan kemacetan.

“Di kondisi sebelum masuk hari raya pun sudah macet, apalagi akan menghadapi hari raya. Nah, disini saya minta kepada pihak pengembang untuk sesegera mungkin mencari solusinya, dengan mengoptimalkan semua pintu tol,” kata dia.

BACA JUGA  Bank Lampung Berbagi Takjil di Seluruh Kantor Operasional Selama Ramadhan 

Bahkan, lanjut Mikdar. Ada solosi yang mesti dilakukan khusus di ruas Terbanggi, yaitu dengan memfungsikan jalan yang keluar ke Gunung Batin atau Unit 2, untuk difungsikan.

“Kami yakin, ketika ini di fungsikan maka kemacetan akan teratasi, khususnta H-7 dan H+7,” ujarnya.

Mengenai koordinasi, dirinya mengaku dalam waktu dekat Komisi IV selaku mitra kerja pihak pengembang, akan sesegera mungkin berkoordinasi melalui rapat komisi.

BACA JUGA  Kinerja Penjualan Eceran Kota Bandar Lampung Bulan Februari 2025 Tetap Tumbuh Kuat

“Soal waktu, secepatnya. Ini penting, demi kenyamanan pengguna JTTS menghadapi mudik lebaran 2019,” tegasnya. (adv)

BERBAGI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here