Bumi lampung.com – Upacara penutupan TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) yang ke 105 tahun 2019 di wilayah Kodim 0426, pusat kegiatannya di Kampung Bedarow Indah, Kecamatan Menggala Timur, Kabupaten Tulangbawang (Kamis, 8/8/2019).
Bertindak selaku inspektur upacara Danlanal Lampung Kolonel laut ( P ) Albertus Agung Prio Suseno.
Dalam membacakan amanat Pangdam
ll Sriwijaya, Kolonel Laut Albertus menyampaikan bahwa TMMD dilaksanakan secara serentak di seluruh Kodam ll Sriwijaya.
“Selama satu bulan di mulai sejak tanggal 10 juli 2019,”jelasnya.
Dalam pelaksanaan kegiatan yang telah dilakukan oleh TMMD, bersama masyarakat, berarti dapat menciptakan semangat gotong royong yang sehingga masyarakat dan TNI tidak ada jarak antara satu dengan yang lainnya.
” Dikarenakan TNI itu berasal dari masyarakat, jadi sangat wajar apa bila ia selalu bersama sama dengan jiwa gotong royong untuk membangun desa bersama,” imbuhnya.
Acara penutupan TMMD yang ke 105 dihadiri Kasrem 043 Gatam, Letkol CZI Mulyad, Aspers Kasdam ll Sriwijaya Kolonel inf Ardianto S, I, P, Kapok Sahli Kadam ll Sriwijaya Kolonel inf Zulkifli, Bupati Tulangbawang diwakili Sekda Anthoni MM, Dandim 0426 Tulangbawang, Letkol inf Kohir, Danlanud Pangeran M Bunyamin diwakili Lettu Rinal. (dan/asf)