BERBAGI

bumilampung.com – Memasuki momen liburan akhir tahun, Telkomsel menggandeng delapan belas travel agent yang ada di wilayah operasional Area Sumatera untuk menjadi mitra reseller layanan paket roaming international.

Kerjasama dengan mitra travel agent ini resmi dimulai sejak ditandatanganinya Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Telkomsel yang diwakili oleh General Manager SME Sales Management Telkomsel West Area, Cheppy Hermana dengan Mitra Travel Agent di Kantor Telkomsel Regional Sumbagsel, Palembang, Senin (9/9). Proses penandatanganan ini turut disaksikan oleh Ketua Association of The Indonesian Tours And Travel Agencies (ASITA) Provinsi Sumatera Selatan, Anthon Wahyudi.

BACA JUGA  Layanan Penukaran Uang Dibuka, BI Lampung Himbau Masyarakat Biasakan Transaksi Nontunai

Dalam sambutannya, Cheppy Hermana menyampaikan, potensi pertumbuhan akses layanan paket roaming international semakin menjanjikan, ditopang dengan peningkatan wisatawan Indonesia yang berwisata keluar negeri setiap tahunnya. “Kini, bersama mitra travel agent, Telkomsel berharap dapat menghadirkan tambahan kemudahan akses bagi pelanggan untuk dapat menikmati beragam layanan paket International Roaming,” katanya.

Dengan mengusung sejumlah paket international roaming unggulan, Nantinya Telkomsel bersama travel agent sebagai mitra strategis akan memasarkan paket roaming langsung kepada pelanggannya yang hendak bepergian ke luar negeri dengan sistem blundling package dengan paket perjalanan wisata. Pelanggan juga tetap bisa melakukan pembelian paket yang tersedia melalui UMB *266#.

BACA JUGA  Lampung Alami Deflasi 0,66% pada Februari 2025, Inflasi Tetap Terkendali

Beberapa keunggulan yang bisa dimanfaakan pelanggan yaitu, bisa melakukan reservasi maksimal 3 bulan sebelum keberangkatan, dapat melakukan gift roaming ke nomer lain, ketersediaan call center luar negeri gratis dan ketersediian kantor pelayanan roaming di 5 negara yaitu Arab Saudi, Singapura, Malaysia, Hongkong, dan Taiwan. Telkomsel sendiri memiliki jaringan mitra roaming internasional terluas di 200 negara dengan sekitar 550 mitra roaming operator.

Cheppy menambah, pelanggan yang membeli paket Roaming Telkomsel akan langsung terhubung dengan jaringan mitra roaming operator yang sudah bekerja sama dengan Telkomsel. “Ditambah, layanan International Roaming ini juga sudah mendukung teknologi jaringan terbaru 4G LTE,” kata dia.

BACA JUGA  Bank Lampung Berbagi Takjil di Seluruh Kantor Operasional Selama Ramadhan 

Pelanggan ditawarkan beragam pilihan paket Data Roaming mulai dari Rp 70 ribu hingga paket 3in1 yang menyediakan kebebasan bagi pelanggan untuk mendapatkan fasilitas voice, SMS, dan data internet dalam satu paket harga yang terjangkau sesuai kebutuhan selama berada di luar negeri.

Telkomsel juga menyediakan paket khusus keperluan perjalanan ibadah, seperti Umroh dan Haji di Tanah Suci, serta paket untuk wilayah yang menjadi destinasi wisata luar negeri favorit di Asia Tenggara, seperti di Singapura dan Malaysia. (dka)

BERBAGI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here