BERBAGI
Anthon Ferdiansyah, S.H., M.H. Ketua KPU Lampung Utara 2024-2029

LAMPUNG UTARA – Anthon Ferdiansyah, S.H., M.H. resmi dilantik sebagai Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung Utara untuk periode 2024-2029. Pria kelahiran Kotabumi, 31 Januari 1990, ini siap mengemban amanah besar sebagai pemimpin penyelenggara pemilu di daerah yang penuh dinamika sosial-politik.

Dikenal sebagai sosok berintegritas dengan rekam jejak akademis dan profesional yang solid, Anthon menamatkan pendidikan dasarnya di SD Negeri 1 Simpang Asam, Kabupaten Way Kanan, hingga lulus pada 2005. Ia melanjutkan ke SMP Negeri 7 Kotabumi dan SMA Negeri 3 Kotabumi sebelum meraih gelar Sarjana Hukum dari Universitas Nasional Jakarta pada 2016. Tak berhenti di situ, Anthon menamatkan studi Magister Hukum Tata Negara di Universitas Indonesia, yang kini menjadi modal utamanya memimpin lembaga penyelenggara pemilu.

BACA JUGA  IKWI Way Kanan Gelar Rapat Pemantapan Kepengurusan

Pengalaman profesionalnya sebagai advokat selama lebih dari enam tahun di Law Firm Henry Yosodiningrat & Partners serta sebagai Tenaga Ahli Anggota DPR RI memberikan bekal kuat untuk menghadapi tantangan hukum dan politik. Selain itu, kiprahnya di berbagai organisasi, seperti Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Korps Alumni HMI (KAHMI), dan Gerakan Nasional Anti Narkotika (GRANAT), menunjukkan komitmen Anthon terhadap pengabdian sosial.

BACA JUGA  Nanang Ermanto Gelorakan Semangat Membangun Lampung Selatan

Tidak hanya berorganisasi, Anthon juga memiliki berbagai sertifikasi, termasuk di bidang anti-narkoba dan jurnalistik. Dedikasinya yang menyeluruh menjadikannya figur yang siap membawa perubahan positif.

Tantangan pertama yang dihadapi Anthon adalah Pilkada Lampung Utara 2024, yang akan berlangsung hanya enam hari setelah pelantikannya, pada 27 November 2024. “Transparansi dan keadilan adalah prioritas utama kami. Sebagai penyelenggara pemilu, kami berkomitmen untuk memastikan proses berjalan lancar, adil, dan terpercaya,” ujar Anthon dalam konferensi pers, Jumat (22/11/2024).

BACA JUGA  Jelang Pilkada, Ketua DPC LSM Majas Serukan Perdamaian dan Demokrasi Bersih

Sebagai Ketua KPU yang baru, Anthon membawa visi menciptakan pemilu yang partisipatif dan kredibel. Dengan latar belakang hukum, pengalaman organisasi, serta jaringan yang luas, Anthon diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap penyelenggaraan pemilu di Lampung Utara.

Harapan besar disematkan oleh masyarakat dan pemangku kepentingan untuk mewujudkan demokrasi yang lebih baik di bawah kepemimpinan Anthon Ferdiansyah. Semoga amanah besar ini dapat dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab dan integritas. (*)

 

 

BERBAGI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here